Sabtu, 20 Maret 2010

Satpol PP Bogor legalkan PKL Sempur

Siendiana Putri

Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Bogor mulai melunak pada pedagang kaki lima (PKL) di Lapangan Sempur. Jika sebelumnya para PKL ini tak mendapat akses untuk mengais rezeki di Lapangan Sempur, tetapi kini kebalikannya. Di sana mereka bebas berjualan dengan catatan, PKL yang berjualan makanan berasal dari wilayah Sempur dan Lebakkantin. Pantauan Radar Bogor, meski leluasa, aktivitas PKL masih tak sepadat sebelumnya. Namun, para PKL ini masih banyak yang berasal dari daerah Leuwiliang, Jasinga serta Sukabumi. Adapula dari Bantarjati serta Ciheuleut yang berjualan pakaian anak, mainan, ikat pinggang dan barang-barang lainnya di samping makanan. Bedanya, saat ini mereka lebih tertib berjualan dan hanya beroperasi di areal yang diperbolehkan petugas Satpol PP. �Kalau jualan di sana memang diperbolehkan,� ujar Kasatpol PP Bambang Budianto. Diakui Bambang, saat ini pihaknya memang tidak lagi menjaga ketat para PKL yang hendak masuk mulai Sabtu malam hingga dini hari. Selain patroli tersebut dinilainya kurang efektif, pihaknya juga sudah memasang spanduk di areal Lapangan Sempur. �Ya kelewatan saja kalau masih melanggar, push-nya kan dari awal sudah kita lakukan,� ujar Bambang. Kendati demikian, pihaknya tak lepas tanggung jawab, sebab evaluasi tetap akan dilakukan jika para PKL mulai membandel. Ditambah lagi keterbatasan anggota Satpol PP jika harus patroli setiap Sabtu malam.
    Sementara itu, lanjut Bambang, saat ini beberapa titik PKL sudah dibersihkan. Dari 51 titik PKL yang ada di Kota Bogor, sudah bisa diatasi empat titik. Yakni, sepanjang Jalan Paledang, Jalan Cifor-Bubulak, Taman Kencana dan Sempur.
    �Memang tidak bisa sekaligus, perlahan tapi pasti,� ujar mantan kabid Hubungan Industrial dan Pengawasan Ketenagakerjaan Disosnakertrans Kota Bogor ini. (S/11/3)




Maret 2010

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Tips Atasi Ban mobil berisik

Tips Atasi ban mobil berisik mbah subowo bin sukaris Kembangan ban mobil yang salah posisi bisa jadi sumber berisik dari kaki-kaki mobil.   ...